Musrenbang Kecamatan Dukuhwaru 2026: Fokus Infrastruktur hingga Penandatanganan Usulan di Depan Sekda
28 Januari 2026 |
Administrator
Musrenbang Dukuhwaru 2026: Fokus Infrastruktur hingga Penandatanganan Usulan di Depan Sekda
TEGAL – Pemerintah Kecamatan Dukuhwaru sukses menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2026 di Pendopo Kecamatan Dukuhwaru, Rabu (28/1/2026). Forum strategis dalam rangka penyusunan RKPD Kabupaten Tegal Tahun 2027 ini resmi ditutup dengan penandatanganan berita acara usulan prioritas.
Kegiatan dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tegal, Amir Makhmud, S.E., M.Si. Hadir pula Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik sekaligus Plt Kadis Perkim Nurhapid Junaedi, S.H., M.M., Perwakilan Dishub, Disporapar, Dnas PUPR, Perkim, jajaran Forkopimcam, mulai dari Kapolsek hingga Danramil . Turut hadir pula Perangkat Daerah terkait Baperida guna memastikan usulan warga selaras dengan kebijakan pemerintah pusat maupun daerah.
Diskusi berjalan interaktif dengan melibatkan partisipasi aktif dari:
Kepala Desa, Sekretaris Desa, dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kecamatan, P2AKB, PLD,PD, KWK, Kapus, Kasek , Dukuhwaru, serta simpul simpul lembaga Muslimat, Fatayat, Aisiya
Keterwakilan inklusif dari Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, hingga Tokoh Perempuan.
Sementara dalam paparan Musrenbang disampaikan oleh Camat Dukuhwaru M. Aksan, S.IP., MP.
menambahkan bahwa " Profil Desa merupakan gambaran potensi permasalahan yang dihadapi, baik struktur maupun infrastruktur mulai data dari RW dan RT hingga DDK Data Dasar keluarga yang instrumen dan indikator hingga 140 indikator DDK. manakala prodeskel semua Pemdes mengentri., maka dalam satu desa hingga Kecamatan dapat terlihat Potensi wilayah sesuai GIS ( Geografis Informasi System) sehingga memudahkan dalam Musrenbang Tingkat Kabupaten.
"Kami memfokuskan pada usulan prioritas seperti perbaikan ruas jalan Dukuhwaru–Bulakpacing dan ruas Desa Blubuk. Selain itu, normalisasi saluran di titik rawan banjir seperti Desa Dukuhwaru dan Blubuk, serta rehabilitasi bangunan SD dan fasilitas MCK di beberapa desa menjadi aspirasi utama masyarakat," ujar Aksan di hadapan audiens.
Lebih lanjut, Aksan menekankan pentingnya pengembangan potensi lokal sebagai motor penggerak ekonomi warga. Beberapa di antaranya yakni Wisata Religi Makam Pangeran Purbaya di Kalisoka hingga industri kreatif Batik Ciprat Difabel di Bulakpacing.
Sebagai puncak acara, dilakukan penandatanganan Berita Acara Kesepakatan Hasil Musrenbang Kecamatan Dukuhwaru Tahun 2026. Prosesi penandatanganan dokumen usulan prioritas ini dilakukan oleh perwakilan peserta dan disaksikan langsung oleh Sekda Kabupaten Tegal, Amir Makhmud, beserta seluruh tamu undangan yang hadir.
Momen ini menjadi simbol pengesahan aspirasi masyarakat Dukuhwaru untuk dikawal menuju Musrenbang tingkat Kabupaten. Muhammad Aksan menegaskan bahwa seluruh hasil kesepakatan ini diharapkan mampu menurunkan angka kemiskinan, meningkatkan IPM, dan menjawab tantangan kewilayahan secara terintegrasi.
(ags/apr)